Aku kecil adalah sosok yang lincah, ceria, tak bisa diam. Selalu saja ada yang aku lakukan. Saat itu aku masih SD, SD ku berada di sebuah pulau kecil penghasil timah yang terkenal dengan keindahan pantai-pantainya. Pulau kecil itu bernama Belitung negerinya laskar pelangi. Dari kecil aku suka menyanyi, tapi entah mengapa setiap aku menyanyi di depan kelas selalu saja lagu Aku Seorang kapiten yang ku nyanyikan, mungkin karena waktu itu aku bercita-cita ingin menjadi tentara. Di SD juga untuk pertama kalinya aku menyukai seorang wanita. Seorang wanita cantik, berkulit putih dengan rambut ikal berwarna coklat kekuningan. Cantik sekali, pikirku setiap melihat Erna yang berumur satu tahun lebih tua, dan merupakan kakak kelasku. Entah apa namanya ya, cinta monyet atau cinta anak monyet, yang jelas perasaan sukaku pada Erna sangat kuat sehingga mampu membuatu berani menyatakan cinta pada kakak kelas ( he he nekat juga ya, dan aku juga lupa saat itu apakah Erna menerima atau menolak cintaku...